Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kab. Bener Meriah, Jl. Bandara Rembele - Pante Raya, Wonosobo, Kec. Wih Pesam (Depan Kantor Samsat) setiap hari kerja mulai pukul 08.00 s/d 15.30 (Senin-Kamis), 08.00-16.00 (Jumat), 12.30-14.00 (Istiharat) || Untuk pengaduan layanan PST BPS Kabupaten Bener Meriah, Anda dapat mengunjungi laman web : s.bps.go.id/pengaduan1117 || Hubungi Kami Lewat Layanan Online BPS BM (Hallo BPS BM): 085262101110
GAYO TREASURY AWARD
16 Januari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya
Pada Kamis (16 Januari 2025) BPS Kabupaten Bener Meriah menorehkan prestasi gemilang di acara Gayo Treasury Award Tahun Anggaran 2024, yang diselenggarakan di Aula KPPN Takengon.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kepala BPS Kabupaten Bener Meriah, Devi Indriastuti, SST, M.Si. 🏆 Penghargaan yang diraih:
1️⃣ Kategori Capaian Indikator Pelaksanaan Anggaran Terbaik – Periode Semester II Tahun Anggaran 2024 dengan capaian sempurna (Nilai 100).
2️⃣ Peringkat I Kategori Pengguna Digital Payment Terbaik – Periode Semester II Tahun Anggaran 2024.
3️⃣ Kategori Pengelola Anggaran Terbaik – Periode Semester II Tahun Anggaran 2024 atas nama Ilmiadi, S.Si.
Selamat atas pencapaian luar biasa ini! Semoga prestasi ini terus berlanjut dan memberikan motivasi untuk meningkatkan kinerja pada tahun anggaran 2025. 💪✨